Fakta saat ini menunjukkan pasar tradisional merupakan pusat dimana sebagian masyarakat melakukan aktivitas sebagai pedagang maupun sebagai pekerja atau penjual jasa seperti jasa bongkar muat, penyedia transportasi seperti becak dan ojek. Sehingga pasar membuktikan diri sebagai penyedia lapangan kerja dan sebagai pusat pemberdayaan ekonomi.
Sebagai pengelola 9 pasar yang ada di kota Kediri. Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Kediri senantiasa berupaya menjaga dan menciptakan situasi pasar agar selalu aman dan nyaman. Hal ini dimaksudkan agar para pedagang dan pengunjung pasar merasa lebih nyaman saat berada di lokasi atau lingkungan pasar.
Meskipun sebagaimana biasanya kesan dari pasar tradisional yang sedikit kotor dan kurang nyaman serta terkadang keamanan para pengunjung juga rawan dari tindak kejahatan. Namun PD Pasar selalu berupaya untuk merubah pandangan masyarakat tersebut. Berbagai upaya dilakukan PD Pasar agar kesan yang kurang baik tersebut berubah dan menjadikan pasar sebagai tempat yang menyenangkan. Upaya yang dilakukan oleh PD Pasar untuk mewujudkan pasar sebagai tempat yang menyenangkan diantaranya melakukan pengelolaan keamanan dan kebersihan sebaik mungkin.
Dalam hal keamanan PD Pasar melakukan berbagai macam upaya diantaranya melakukan penanganan pengelolaan keamanan bekerjasama dengan dinas atau instansi yang berwenang. Selain itu, PD Pasar juga senantiasa meningkatkan kinerja petugas keamanan pasar dan melengkapi para petugas tersebut dengan sarana keamanan yang dibutuhkan. Agar lebih maksimal, PD Pasar juga mengajak kelompok pedagang untuk turut serta rnenjaga keamanan pasar. Dengan demikian keamanan pasar akan menjadi lebih baik.
Dalam hal kebersihan, pengelolaan sampah dilakukan PU. Pasar bekerja sama dengan dinas kebersihan. Selain itu PD Pasar menciptakan suatu kerjasama yang baik antara petugas kebersihan pasar dengan masyarakat pasar untuk selalu menjaga kondisi kebersihan pasar.
Dengan langkah tersebut PD Pasar menyakini akan tercipta suasana pasar yang aman dan nyaman. Hal itu senada, dengan ungkapan Direktur PD Pasar Kota Kediri Drs Syaiful Yazin, MM. "Salah satu kunci dari terciptanya kondisi pasar yang aman dan nyaman adalah menjaga keamanan pasar dan kebersihannya. Jika dua hal tersebut sudah berjalan dengan baik, masyarakat dengan sendirinya akan semakin berminat untuk mengunjungi pasar tradisional," pungkas Syaiful Yazin.
Kediri, Memo