
 
 Kediri,koranmemo.com - Eks pemain Persipura Jayapura, Ferinando Pahabol resmi bergabung dengan Persik Kediri dan mulai latihan di Stadion Brawijaya, Sabtu (20/5) sore.
Selain itu, Renan Silva yang baru saja datang siang itu juga diperkenalkan oleh Manajemen Persik Kediri pada media.
Soal Ferinando Pahabol, Pelatih Persik Kediri, Javier Roca tertarik pada gaya permainan pemain kelahiran 1992 itu.
“Saya sudah cukup mengikuti dan tertarik dengan permainannya. Saya pikir pelatih di Indonesia juga akan senang jika memiliki pemain seperti Ferinando Pahabol di dalam timnya,” katanya.
Dia mengaku komunikasi sudah dilakukan dua bulan sebelum penutupan Liga 1 Musim 2021/2022.
“Namun tentu kami harus menghormati kontraknya. Dan setelah selesai dia juga mengatakan memiliki minat untuk bergabung di Persik Kediri. Maka saya langsung merekrutnya,” ungkap Pelatih Persik Kediri, Javier Roca.
Pelatih asal Chile itu menyebut, Ferinando Pahabol sebagai pemain profesional yang aktif di liga level tertinggi nasional. Kemampuannya bermain di sektor sayap serangan masih diminati oleh klub-klub Liga 1.
Javier Roca berharap, pemain yang lahir di tanggal 16 Januari ini bisa segera beradaptasi dan menyatukan kemistri dengan pemain lainnya.
“Kecepatan serta naluri gol dia merupakan keunggulannya yang akan sangat kami maksimalkan,” tambahnya.
Sementara itu mengenai Renan Silva, Pelatih Kepala Persik Kediri mengakui jika pemain asing ini tidak hanya mendapatkan penawaran dari satu klub saja.
Tetapi, kata Javier Roca, ada beberapa klub yang akan mengincar jasa talenta asal Brasil ini untuk musim 2022/2023 nanti.
“Karena itu setelah Renan Silva menyelesaikan kontrak dengan klub sebelumnya langsung kami ajukan surat dan akhirnya kami bisa mendapatkan jasanya. Cepatnya transfer ini kami harap mempercepat adaptasi pemain baru dengan klub,” papar Javier Roca.
Javier Roca telah menyampaikan, dengan keahlian Renan Silva di lini serangan sudah sesuai dengan apa yang rencana permainan yang akan diperagakan. Dia menggantikan peran Dionatan Machado yang tidak memperpanjang kontrak di musim 2021/2022.
Reporter : Dhita Septiadarma
Editor : Gimo Hadiwibowo